BERITA

KONTAK

SOCIAL IMPACT ASSESSMENT

SIA AHL
Studi Dampak Sosial bertujuan untuk mengidentifikasi, pengelolaan dan pemantauan dampak sosial dan mitigasinya dari aktifitas operasional pengelolaan hutan PT. Adindo Hutani Lestari dan diharapkan memberikan manfaat bagi keberlanjutan unit manajemen, antara lain untuk:
  1. Memenuhi persyaratan memperoleh sertifikasi pengelolaan hutan tanaman sesuai lingkup IFCC dan PHPL-VLK.
  2. Mengidentifikasi dampak sosial yang telah dan sedang terjadi dan potensi dampak sosial di masa depan, dari keberadaan dan operasional perusahaan, baik dampak positif maupun dampak negatif, baik terhadap masyarakat di sekitarnya maupun terhadap pekerjanya.
  3. Mengidentifikasi isu-isu sosial yang terjadi di masyarakat di sekitar areal operasional perusahaan.
  4. Mengidentifikasi risiko-risiko sosial perusahaan, yang bersumber dari masyarakat di sekitar areal operasional perusahaan.
  5. Mengidentifikasi para pihak kunci (key stakeholders), berkenaan dengan dampak, isu dan risiko sosial perusahaan.
  6. Menyusun rekomendasi untuk pengelolaan dan mitigasi dampak sosial, isu sosial dan risiko sosial perusahaan, sebagai bahan utama untuk penyusunan Rencana Pengelolaan Sosial.